Ajari Aku

Bukan aku meratapi kepergian
menangisi ketiadaan
menyesali setiap kesalahan
segala kekhilafan

Tapi

Hanya hampa yang kurasa
ada yang hilang, tak tahu apa
ada yang pergi, tak mampu kuganti
ada yang lenyap, tak bisa kucari 

Setiap kali kutengok dapur
kau lihat kau racik bumbu
kau mengaduk sayur
di atas tungku tanah itu

Kau ceritakan sesuatu
tetangga yang pergi terlebih dahulu
hasil panen yang tak sebaik musim lalu
dan kau bertanya tentang cucu-cucumu

Terima kasih atas berjuta kenangan itu
kau gurat dengan darah dan keringatmu
kini, ajari aku ikhlas melepas dan merelakan
meski rasa rinduku kian tebal dan kian berulang

Dan kujumpaimu dalam tangis dan doaku

Malang, 10 Juni 23

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »